2013-02-17

Wings Air Akan Hubungkan Medan dengan Sabang

Wings Air ATR 72-500

(17/2/2013) Penantian panjang warga dan wisatawan Sabang dalam memakai transportasi udara untuk mencapai pulau paling ujung Sumatra ini akan segera terwujud. Pasalnya, Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) telah membuat kesepakatan dengan manajemen maskapai penerbangan Wings Air untuk membuka rute penerbangan ke Kota Sabang.

Kepala BPKS Fauzi Husin menegaskan bahwa Wings Air akan segera melakukan pendaratan di Bandara Maimun Saleh, Kota Sabang, pada akhir Maret 2013. Hal ini bisa terwujud karena telah terjadi kesepakatan antara BPKS dengan Wings Air, agar maskapai penerbangan milik Lion Air tersebut melayani rute Medan-Sabang sebanyak dua kali dalam seminggu, yaitu pada hari Jumat dan Minggu.

Jadwal penerbangan Jumat-Minggu tentunya tidak terlepas dari sering terjadinya kepadatan arus penumpang transportasi laut saat menjelang akhir pekan. Dengan adanya transportasi udara akan membantu mengatasi lonjakan transportasi laut.

Sementara itu, BPKS saat ini juga sedang mengusahakan pembukaan rute penerbangan Banda Aceh-Sabang. BPKS mengaku pihaknya sedang bernegosiasi dengan maskapai penerbangan Susi Air untuk melayani rute Banda Aceh-Sabang.

Selama ini, untuk bertolak ke Sabang hanya mengandalkan Kapal KMP BRR dengan daya angkut 400 penumpang dan kapal cepat Ekspres Bahari serta Pulo Rundo. Dengan adanya transportasi udara tentu saja akan semakin memudahkan akses ke pulau paling barat Indonesia ini.