(1/5/2013) Mulai 2 Mei 2013, Garuda Indonesia akan melakukan penerbangan Jakarta-Banda Aceh nonstop. Imbas dari pembukaan rute ini adalah Garuda mengurangi frekuensi penerbangan Jakarta-Medan dari yang semula 10 kali sehari menjadi sembilan kali sehari (Baca: Garuda Indonesia Kembali Layani Penerbangan Jakarta-Banda Aceh Nonstop).
Meskipun demikian, kapasitas kursi yang diberikan Garuda Indonesia pada rute Jakarta-Medan tidak akan jauh berkurang, mengingat satu penerbangan pada rute ini akan dioperasikan dengan pesawat widebody Airbus A330-200 yang berkapasitas 222 kursi dalam kelas bisnis dan ekonomi.
Penerbangan Airbus A330-200 dari Jakarta ke Medan akan menggunakan nomor penerbangan GA-190 yang berangkat dari Bandara Soekarno Hatta pukul 15.05 WIB dan tiba di Bandara Polonia pukul 17.30 WIB. Sementara penerbangan kembali menggunakan nomor penerbangan GA-193, diberangkatkan dari Medan pukul 18.30 WIB dan tiba lagi di Jakarta pukul 20.55 WIB.
Padatnya slot penerbangan di sejumlah bandara memaksa Garuda Indonesia mengganti pesawat Boeing 737-800 pada sejumlah rute dengan Airbus A330 yang memiliki kapasitas lebih besar. Saat ini rute domestik yang rutin dioperasikan dengan pesawat widebody seperti Airbus A330-200/300 antara lain Jakarta-Denpasar, Jakarta-Makassar, Jakarta-Balikpapan, dan selanjutnya menyusul Jakarta-Medan.