2013-01-04

SSJ-100 Sky Aviation Beroperasi Akhir Januari

Sky Aviation Sukhoi Superjet 100

(4/1/2012) Maskapai penerbangan Sky Aviation telah menerima pengiriman pesawat Sukhoi Superjet 100 (SSJ-100) pertamanya setelah dilakukan penandatanganan akta serah terima pada 29 Desember 2012 yang lalu. Rencananya pesawat buatan Rusia ini baru akan efektif beroperasi secara komersil mulai akhir Januari.

Pengiriman SSJ-100 yang pertama ini dilakukan dalam waktu kurang dari satu tahun setelah kecelakaan Superjet dalam penerbangan demo di Gunung Salak, Bogor, pada Mei tahun lalu. Kecelakaan yang disebabkan oleh human error ini menewaskan 45 orang termasuk beberapa karyawan Sky Aviation.

Pada November 2012, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara selaku regulator transportasi udara di Indonesia telah melakukan validasi terhadap sertifikasi SSJ-100. Hasil validasi tersebut memungkinkan Sukhoi mengekspor SSJ-100 ke Indonesia dan dioperasikan oleh maskapai Indonesia tanpa batasan.

Sebelumnya diberitakan bahwa Sukhoi SSJ-100 akan digunakan oleh Sky Aviation untuk melayani rute-rute di Indonesia Timur seperti dari Bali ke Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur karena landasan bandara di kawasan tersebut cocok dengan karakteristik SSJ-100.