2013-04-24

Indonesia AirAsia Segera Layani Denpasar-Perth Empat Kali Sehari

Indonesia AirAsia Airbus A320

(24/4/2013) Indonesia AirAsia selain membuka kembali rute lama Denpasar-Darwin dan membuka rute baru Denpasar-Kota Kinabalu, maskapai penerbangan berbiaya murah ini juga akan menambah frekuensi penerbangan Denpasar-Perth dari yang semula tiga kali sehari menjadi empat kali sehari mulai 1 Juli 2013.

Pembukaan dua rute baru dan penambahan frekuensi pada rute Denpasar-Perth merupakan komitmen Indonesia AirAsia dalam mengembangkan Bandara Internasional Ngurah Rai di Denpasar sebagai salah satu hubnya. Dari sinipun terlihat jika Bali memang menjadi tempat favorit liburan bagi turis asal Australia.

Untuk merayakan penambahan frekuensi penerbanganini, Indonesia AirAsia memberikan promo harga hemat mulai dari Rp 606.000 sekali jalan dari Denpasar menuju Perth. Tiket bisa langsung dibeli secara online di website resmi AirAsia mulai dari sekarang hingga 28 April 2013, untuk periode penerbangan 1 Juli 2013 hingga 30 April 2014.

Saat ini sedikitnya ada empat maskapai penerbangan yang melayani rute Denpasar-Perth, yakni Indonesia AirAsia tiga kali sehari, Garuda Indonesia dua kali sehari, Jetstar dua kali sehari, dan Virgin Australia satu kali sehari. Ditambahanya frekuensi penerbangan Denpasar-Perth oleh Indonesia AirAsia menjadikan maskapai ini paling mendominasi pada rute tersebut.